Celebes Cyber Space Saturday, 2025-01-18, 2:49 PM
Home | Daftar | Masuk Welcome Guest | Elpacino Blog Unique
Site menu

Our poll
Rate my site
Total of answers: 3

Statistics

Total online: 1
Guests: 1
Users: 0

Login form

Main » 2009 » November » 28 » Facebook Connect & Google Friend Connect
3:37 PM
Facebook Connect & Google Friend Connect
Minggu ini adalah minggu bersejarah untuk web di mana dua raksasa internet merilis dua solusi yang berpotensi mengubah seluruh internet menjadi situs jejaring sosial raksasa. Facebook merilis Facebook Connect sedangkan Google merilis Google Friend Connect, kedua-duanya memungkinkan situs pihak ketiga untuk menerima pengunjung yang sudah memiliki akun Facebook dan Google tanpa perlu membuat akun baru khusus untuk situs tersebut.

Baik Google Friend Connect maupun Facebook Connect bertujuan untuk mempromosikan penggunaan satu identitas digital di seluruh web. Perbedaan utama dari kedua solusi ini adalah apabila Facebook Connect hanya memungkinkan pengguna untuk login dengan akun Facebook saja, sedangkan Google Friend Connect memungkinkan pengguna untuk menggunakan akun Google, Yahoo, AOL atau OpenID tanpa perlu membuat profil baru lagi di situs tujuan.

Google Friend Connect


Sebagai tambahan, situs-situs yang menggunakan Friend Connect juga secara otomatis mendapatkan kapabilitas untuk menggunakan aplikasi-aplikasi OpenSocial, menjadikan situs mereka tempat yang lebih sosial.

Di bawah ini adalah video demonstrasi yang memperlihatkan cara kerja Google Friend Connect:



Sedangkan untuk Facebook Connect, saya sudah membahas sedikit tentang cara kerja Facebook Connect beberapa bulan lalu. Secara garis besar Facebook Connect memberikan dua keuntungan:
  1. Memudahkan pengguna untuk menggunakan identitas tunggal di web
  2. Memudahkan pengguna untuk berbagi pengalaman web dengan teman-temannya
Facebook Connect


Keunggulan dari menggunakan Facebook Connect saat ini adalah pemilik situs dapat menggunakan data hubungan teman yang sudah dimiliki pengunjung melalui Facebook, sedangkan Google Friend Connect mendukung lebih banyak jenis identitas online sekaligus memungkinkan pemakai untuk menanamkan aplikasi Open Social di situsnya.

Apabila tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang Google Friend Connect kunjungi situs http://www.google.com/friendconnect. Informasi lebih lanjut tentang Facebook Connect dapat Anda dapatkan di sini. (via dan CNet)

Views: 767 | Added by: eL_pacino | Tags: friend, google, facebook, connect | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:
Search

Daftar Artikel

Site friends
  • Kedai Computerworks

  • Copyright Indesign © 2025 Create a free website with uCoz